Review · Tips

Mudahnya Berasuransi dengan happyOne.id

Beberapa hari ini saya asyik berselancar di sosial media dan membaca-baca artikel tentang asuransi, keuangan, juga traveling. Karena setiap tahun, saya ingin meluangkan waktu setidaknya satu kali untuk memberikan anak-anak pengalaman baru di tempat yang belum pernah mereka kunjungi, atau kembali mengeskplorasi lokasi yang sudah lama tidak kami datangi.

Di tahun-tahun sebelumnya, saya memberikan hadiah ulang tahun berupa jalan-jalan kepada anak-anak. Namun sekarang waktunya belum pas, karena anggota keluarga bertambah satu, jarak ulang tahun anak kedua, ketiga dan keempat pun sangat dekat. Saya sudah bilang ke anak-anak, kalau adiknya sudah mulai bisa duduk tegak sendiri, maka akan diusahakan lebih sering bepergian.

Maka dari itu saya senang sekali dengan topik-topik yang berseliweran beberapa saat terakhir. Banyak teman-teman yang memberikan destinasi liburan, cara menabung serta investasi, dan juga membahas asuransi dengan cara yang menarik dan mudah dimengerti.

Saat ini saya sudah mulai menyisihkan uang untuk biaya-biaya yang dibutuhkan, sampai untuk bersenang-senang. Jadi sekarang saatnya saya fokus untuk mencari produk asuransi yang lengkap dan yang penting bisa dibeli dengan harga terjangkau.

43839549600_e6368b954e_c
Bapak Suparno Djasmin dan Bapak Rudy Chen

happyOne.id

Sampai akhirnya saya mengetahui adanya produk Asuransi Astra happyOne.id yang baru diluncurkan oleh Bapak Rudy Chen, CEO Asuransi Astra dan Bapak Suparno Djasmin, Direktur Astra International pada tanggal 17 Oktober 2018 lalu. Menurut Bapak Rudy Chen, produk ini merupakan wujud komitmen untuk senantiasa mengikuti kebutuhan terkini para pelanggan melalui berbagai pengembangan produk dan juga layanan. Menariknya nih, happyOne.id punya beberapa produk asuransi yang bisa memenuhi kebutuhan perlindungan yang pembeliannya bisa disesuaikan dengan kebutuhan kita! Produknya happyOne.id ada empat, yaitu :

  • happyMe

Perlindungan bagi diri atas risiko kecelakaan dengan manfaat utama berupa santunan meninggal atau cacat tetap akibat kecelakaan. Preminya pun bisa disesuakan dengan kebutuhan.

  • happyEdu

Ini untuk perlindungan pendidikan buat anak-anak, apabila kita orang tua sebagai tertanggung utama meninggal dunia karena kecelakaan. Nilai premi untuk produk ini juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.

  • happyHome

Kalau produk ini untuk perlindungan rumah dari risiko kebakaran dan juga bisa ditambah untuk perlindungan kerusuhan atau santunan atas pembelian perabotan lagi akibat kebakaran. Termasuk penting juga yaa punya Asuransi Kebakaran.

  • happyTrip

Ini adalah Asuransi Perjalanan untuk wilayah domestik dan juga internasional. Kita jadi lebih tenang kalau ada gangguan atau kerusakan transportasi dan misalnya kehilangan bagasi saat bepergian.

30717662127_d2ed639177_c

Sesuai banget yaa sama taglinenya, “my all in one insurance”. Menyenangkan karena cara pembeliannya sederhana, mudah dan juga cepat! Kita bisa punya keempat produk perlindungannya mulai dari Rp399.000 saja lho! Tapi kalau beli secara terpisah juga bisa kok. Produk happyMe preminya mulai dari Rp50.000 sampai Rp180.000 sementara happyEdu preminya dari Rp100.000 sampai Rp180.000.

Selain itu ada juga lho happyMe Micro yang preminya mulai dari Rp10.000 sampai Rp30.000 dan juga happyEdu Micro Rp10.000 sampai Rp50.000. Sangat terjangkau banget kan preminya. Jadi saya nggak perlu bingung lagi cari Asuransi Kecelakaan Diri serta Asuransi Pendidikan yang harganya terjangkau namun perlindungannya tepat.

OneID

Ini adalah akun untuk melakukan pembelian. Saya jadi tertarik dong untuk membuat akun OneID. Kerennya nih yaa, cukup dengan satu OneID, kita bisa dapetin seluruh perlindungan sampai cek riwayat seluruh polis yang kita miliki dengan lebih mudah! Cara buatnya gampang banget, kita hanya perlu menggunakan satu email aktif untuk mendaftarnya.

Setelah itu, akan dapat email konfirmasi dengan nomor yang harus diisi ke web. Voilaa, jadi deh akun OneID untuk melakukan pembelian asuransi dan juga untuk cek riwayat polis. Jadi kalau misalnya kalian mau beli 2 produk, nggak perlu punya akun lain, cukup OneID alias satu akun saja.

Mudahnya Membeli Produk Asuransi happyOne.id

Sejalan dengan digital journey Asuransi Astra, website ini dapat diakses dimanapun dan kapanpun. Zaman now kan paling enak kalau serba digital dan kalau perlu nggak usah antre panjang-panjang di kantor pembelian.

43840399480_d01815840c_c

4 Langkah mudah membeli produk asuransi happyOne.id :

  • Pilih jenis asuransi yang akan dibeli, pilih premi sesuai dengan kebutuhan.
  • Daftar dengan OneID dan lengkapi form data diri.
  • Bayar total premi yang sudah ada di form dengan metode pembayaran pilihan kalian.
  • E-polis akan dikirim sekitar 20 menit melalui email yang telah didaftarkan, selain itu bisa juga diunduh melalui menu pesanan.

Karena sebentar lagi akan pergi bersama dua anak, saya memutuskan untuk melakukan pembelian Asuransi perjalanan demi kenyamanan sebelum dan pada saat traveling. Pergi dengan anak-anak saja sudah cukup repot, nggak mau lah yaa kalau harus berurusan dengan koper yang tertinggal di bandara misalnya, nggak kebayang bengkaknya pengeluaran kalau harus beli banyak pakaian di tempat tujuan, karena nggak punya baju ganti! Selain itu kalau ada kerusakan/gangguan pada transportasi dan menyebabkan pergi/pulang terlambat juga nggak enak banget, apalagi kalau sampai tertinggal kereta dan pesawat berikutnya,hiks. Bisa ngambek rame-rame kali.

30717662667_07b592fac4_c

43840399900_3b487f0f1a_c

Saya memilih happyTrip Superior untuk perlindungan perjalanan tahun depan. So far saya puas banget, karena pembelian ini bisa dibayar dengan metode transfer(!!) dan preminya sangat terjangkau untuk ukuran kantong saya yang masih belajar dalam masalah keuangan. Saya melakukan pemilihan asuransi – bayar – sampai terima polis hanya dalam satu hari saja, hanya saja polis belum saya cetak, karena takut keselip. Jadi akan saya cetak seminggu sebelum keberangkatan, agar lebih tenang juga.

Selain itu saya juga berencana untuk membeli polis happyEdu Micro. Saya merasa ini perlu karena ada empat anak yang harus menyelesaikan sekolahnya, dan lagi asuransi ini bisa menanggung anak dari usia 1 – 21 tahun. Periode asuransi ini berlaku selama 12 bulan, berlaku setelah 3 hari pada saat pembelian.

happyOne.id di Sosial Media

Tak mau ketinggalan tips-tips bahagia, maka saya mengikuti kedua sosial media happyOne.id. Banyak sekali quote dan semangat yang disebarkan oleh akun ini, saya pun juga jadi termotivasi karenanya. Bisa dilihat kan dari gambar di kanan atas? Itu salah satu kesukaan saya “Life + Laughter x Love – Worry” #BeTheHappyOne! 🙂

Senang sekali dengan adanya produk asuransi yang mudah pembeliannya dan terjangkau harganya. Nah kalau kalian penasaran bisa langsung cek websitenya di happyOne.id atau bisa juga hubungi nomor teleponnya di 1500112.

Semoga postingan ini membantu kalian ya.. 🙂

84 thoughts on “Mudahnya Berasuransi dengan happyOne.id

  1. Cepet bgt epolish dikirim dalam 20 menit. Transaksi online mmg cpt dan mudah ya, jd inget jaman dulu kalo beli asuransi tuh ribet sama agent nya. Hehe

  2. Zaman sekarang penting banget ya memiliki asuransi untuk proteksi, apalagi dana pendidikan juga semakin hari naik terus, happyoneid harganya terjangkau ya untuk 4 proteksi

  3. Kereeeen banget ya Mbak.
    Asuransinya lengkap, preminya juga gak nyengik yaa, beda dengan yg lain yg cuma 1 atau 2 perlindungan aja tapi preminya yg lumayan itu.
    Patut dipertimbangkan ini, apalagi caranya mudah banget yah.
    Thanks ya Mbak 🙂

  4. Seneng kan sekarang kalau sudah ada asuransi yang bikin hepi kayak happy one ini. Btw, kalau menurutku asuransi happy trip cocok banget untuk para traveler. Ya kan?

  5. Selalu suka sama inovasi-inovasi Astra. Benar-benar memudahkan costumernya. Beberapa waktu lalu dia menuluncurkan GArda Auto juga kan versi apps nya. Sekarang ada ecommerce empat produk asuransi Astra. Asuransi kini udah bukan barang mahal lagi bareng Astra.

  6. Produk jasa harus selalu melakukan inovasi ya agar tetap mengikat hati calon konsumen. Terlebih kalo bisa menawarkan produk jasa yang bisa dipilih sesuai kebutuhan konsumen, makin disenangi pasti

  7. Saya fokus ke happyEdu sepertinya pas banget buat saya yang anaknya mau sekolah nih. Hmm baca ulang lagi ah biar paham

  8. Keren nih HappyOne, dengan layanan yang komplit gini bikin customer bisa bebas memilih mana yang sesuai dengan kebutuhannya ya, Mba 😀

  9. Saya tadinya pernah kapok berasuransi karena pernah ketipu. Untung belum keluar uang banyak. Tetapi, suami yang suka mengingatkan pentingnya berasuransi. Jadi sekarang saya juga punya beberapa asuransi. Tentu aja semakin berhati-hati. Cari yang bisa dipercaya deh kayak Astra

  10. Happy edu dan happy tripnya aku suka nih, beda dari yang lain apalagi cuma bisa melakukan nya juga melalui online, waah pasti lebih praktis yah

  11. Pilihan asuransi di Happyone bagus bagus dn harganya memang terjangkau ya. Aku banyak baca review tentang HAppyOne ini dan yakin banget kalau asuransi ini pilihan terbaik 🙂

  12. Sekarang asuransi udah Go online ya. Kebayang dulu jaman konvensional jatuhnya ribet karena kudu bikin agenda ketemuan segala. Sekarang apa apa langsung bisa akses via mobile phone doang ya. Keren ih si Happy

  13. Penasaran sama asuransi ini. Asyik gitu ya ada yang sepaket yang isinya bisa untuk beberapa macam asuransi. Jadi nggak perlu mikir pritilan lagi.

  14. Sama nanya satuuuu lagi mbaaa….
    Itu berarti sama sekali ga perlu ketemu agennya ya? Semua by aplikasi? Duh penasaran banget ya aku, hihihi

    1. Waa baru sempat reply. Iya ini gak perlu ketemu agen untuk sampai dapat e-polisnya. Semua via online saja. yg mana menurut aku malah enak banget, karena gak kebayang ketemu dan dijelasin agen + bawa krucils 🤣

  15. Kadang suka bingung ya mau pilih asuransi yang mana, saking ribetnya kudu ini dan itu. Kayaknya di happyone ID ini jauh lebih praktis dan kita bisa cek2 di aplikasinya. Untuk perlindungan diri memang harus dipikirkan dengan baik2 ya.
    Eh nggak nyangka lho klo Cindy buntutnya 4, wahaaa…your world is really fun with them, I think. Kiss kiss yaaa buat anak2mu.

  16. HappyOne ini preminya termasuk murah. Jd bisa buat semacam perkenalan/ edukasi jg gtu mengenai manfaat asuransi pada masyarakat yg budgetnya msh pengiritan kyk aku 😀

  17. Gampang banget ya mau beli asuransi tinggal klik. Harga murah pula. Perlindungan finansial memang penting karena kita tak tahu apa yang akan terjadi di masa depan.

  18. Musibah pesawat jatuh jadi membuat orang lebih aware soal asuransi. Tp bukan cm musibah yang sebesar itu sih yg jadi pikiran, mudah2an jgn sampai mengalami ya Allah. Krn masih ada juga cerita2 soal delay dan kehilangan/kerusakan bagasi yang mengganggu

Leave a reply to ndiievania Cancel reply